`

Wajah Aceh Pasca 17 Tahun Tsunami

Oleh: Saiful Hadi Kini telah berlalu 17 tahun sejak terjangan gelombang tsunami yang meluluhlantakkan sebagian wilayah pesisir Aceh. Setiap...


Oleh: Saiful Hadi

Kini telah berlalu 17 tahun sejak terjangan gelombang tsunami yang meluluhlantakkan sebagian wilayah pesisir Aceh. Setiap 26 Desember sejak peristiwa dahsyat itu terjadi, rakyat aceh senantiasa mengenang peristiwa tersebut dengan kegiatan muhasabah dan doa bersama. Musibah tsunami yang terjadi hanya dalam waktu 30 menit tersebut, dengan ketinggian hingga 30 meter dan kecepatan mencapai 100 meter per detik atau 360 kilometer per jam, telah menelan lebih dari 120 ribu orang meninggal dunia.

Selain itu, Lebih dari 600 ribu orang harus mengungsi, dan tercatat sekitar 139 ribu rumah mengalami kerusakan, 2.600 Km jalan rusak, dan 669 bangunan pemerintah dilaporkan rusak. Sementara nilai total kerugian ditaksir menyentuh angka US$4,5 miliar kala itu.

Namun setelah 17 tahun berlalu, musibah yang dahsyat tersebut tidak membuat rakyat Aceh tenggelam dalam duka. Kehidupan terus berjalan, dan perbaikan diberbagai lini juga terus dibenahi. Roda perekonomian dan pembangunan juga terus berlanjut. 

Disatu sisi peristiwa gempa dan tsunami yang melanda Aceh bisa dikatakan sebagai sebuah musibah. Sementara disisi lain, musibah ini justru mendatangkan nikmat yang luar biasa banyak. Diantaranya, konflik Aceh berakhir dengan penandatangan MOU damai pasca tsunami, sehingga sejak saat itu konflik benar-benar telah berhenti sehingga dengan amannya situasi maka dengan cepat pula Aceh bertumbuh menjadi lebih baik.

Jika dulunya di Aceh belum pernah terlihat adanya jalan layang, maka setelah peristiwa tsunami sudah terealisasikan beberapa ruas jalan layang, seperti yang terdapat di Simpang Surabaya, dan jalan menuju kampus USK dan Ar-Raniry di Darussalam. Selain itu, Masjid Raya Baiturrahman juga menjadi semakin megah dan terasa layaknya masjid Nabawi di Madinah setelah 12 unit payung raksasa dipasang pada halamannya.

Bumi aceh juga semakin menarik dengan hadirnya Museum Tsunami yang menjadi sarana edukasi tentang mitigasi bencana gempa dan tsunami. Museum yang amat keren itu merupakan karya dari arsitek ternama Indonesia, yaitu Kang Ridwan Kamil yang sekarang menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat. Menurut sang arsiteknya, seperti dikutip dari tempo.com, ia mengatakan bahwa museum tersebut bukan museum biasa akan tetapi juga sebagai tempat evakuasi jika terjadi keadaan darurat nantinya.

Selain museum tsunami juga terdapat museum kapal PLTD Apung yang terletak di Kota Banda Aceh. Layout tata letak dari rancangannya didesain langsung oleh gelombang air tsunami yang menerjang pada 26 desember 17 tahun silam. Kapal yang berukuran panjang 63 meter dengan bobot 2600 ton tersebut dibawa oleh tsunami sejauh 5 km dari pantai. Kehadiriannya menjadi jejak betapa dahsyatnya terpaan gelombang tsunami yang menerjang Aceh.

Hal menarik lainnya setelah 17 tahun tsunami melanda, Rakyat Aceh sudah bisa menikmati jalan tol yang membentang dari Banda Aceh sampai ke Sigli, dengan rencana panjang sejauh 74 km. Dan ini merupakan suatu perkembangan yang luar biasa dalam sarana tranportasi yang ada di Aceh. 

Sementara wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar, sudah tersedia moda tranportasi publik berupa bus transkutaraja yang akan mengantarkan keliling Banda Aceh, dan yang paling penting fasilitas ini bisa dinikmati secara gratis sampai sekarang.

Menutup tulisan ini, dalam QS. Al-Insyirah ayat 5 s.d. 6 disebutkan: 

"sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. " (QS. al-Insyirah : 5-6)

Para ulama tafsir mengatakan pada ayat tersebut memberi pemahaman bahwa Allah Ta'ala menjadikan kemudahan dan rahmat bagi para hamba sebanyak dua kemudahan dalam setiap satu kesulitan. Jika ada sebuah kesulitan maka didepannya akan ada dua kemudahan. Dan kenyataannya sekarang, sebagaimana yang digambarkan oleh ayat tersebut, dalam waktu yang singkat Aceh kembali bangkit dengan cepat, ini menandakan betapa luasnya karunia Tuhan yang terlimpahkan, maha benar Allah dengan segala firman Nya.


  • [message]
    • Jasa Desain Rumah
      • Tukang Gambar merupakan layanan usaha yang bergerak pada sektor perencanaan Konstruksi Bangunan Gedung, Interior, dan Eksterior. Kemajuan teknologi dewasa ini telah memasuki dunia teknologi yang serba cepat dan praktis. Tukang Gambar menawarkan jasa desain rumah secara online agar bisa berinteraksi dimana pun dan kapan pun saja.

Nama

Artikel,56,Desain,54,Gedung,5,Masjid,16,Rumah,21,Video,21,
ltr
item
Tukang Gambar: Wajah Aceh Pasca 17 Tahun Tsunami
Wajah Aceh Pasca 17 Tahun Tsunami
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjsY3cadFGNovQsRc1Rh7pgwHTCK7EU4wSojfhCkQhoy-Ex5TFW4IO55MVecGT_shF7927d6M9QmmTJOj7kVp0tx7VaqQECTxxtNxx6p3_XXR1cZbspQ35zqWxjfwNiV2cHFtSrojcpe9ocZq2gQuHKt_6LKzJeAkNY-0W0WbpMoSe-qzy8Lx9ftdyF=w640-h360
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjsY3cadFGNovQsRc1Rh7pgwHTCK7EU4wSojfhCkQhoy-Ex5TFW4IO55MVecGT_shF7927d6M9QmmTJOj7kVp0tx7VaqQECTxxtNxx6p3_XXR1cZbspQ35zqWxjfwNiV2cHFtSrojcpe9ocZq2gQuHKt_6LKzJeAkNY-0W0WbpMoSe-qzy8Lx9ftdyF=s72-w640-c-h360
Tukang Gambar
https://www.tukanggambar.com/2021/12/wajah-aceh-pasca-17-tahun-tsunami.html
https://www.tukanggambar.com/
https://www.tukanggambar.com/
https://www.tukanggambar.com/2021/12/wajah-aceh-pasca-17-tahun-tsunami.html
true
7513424967823817578
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content